Bahan :
2 bungkus agar-agar tanpa warna
8 gelas air (termasuk 200 ml santan)
Tape ketan item (lupa nimbang, makenya cuma ½ isi kemasan)
2 butir telur, pisahkan kuning dan putihnya
14 sdm gula pasir
1 buah kelapa muda, kerok dagingnya
Garam secukupnya
Cara membuat :
Masukkan agar2 ke dalam air plus santan, didihkan.
Masukkan gula pasir.
Masukkan tape ketan item, aduk2.
Kocok kuning telur di mangkuk, tuangkan sedikit campuran agar2, bila sudah tercampur rata baru masukkan ke dalam panci agar2 tadi, aduk rata. Masukkan kelapa muda.
Di tempat lain kocok putih telur sampai kaku.
Matikan kompor, lalu masukkan putih telur ke dalam campuran agar2 tadi. Aduk rata.
Tuang adonan agar2 ke dalam cetakan pudding. Biarkan mengeras.
Masukkan ke dalam lemari es.
Bila sudah dingin, potong2 dan siap disantap…nyam…nyamm…
0 comments:
Posting Komentar